Info Pengumuman Penerimaan CPNS KEMENKUMHAM Tahun 2017

Info Pengumuman Penerimaan CPNS KEMENKUMHAM Tahun 2017

July 13, 2017 Off By kompaskerja

KOMPASKERJA.com – Bisa jadi saat anda melamar kerja itu merupakan tiket anda untuk meraih masa depan, dibukanya pendaftaran CPNS pada kementrian Hukum dan HAM adalah merupakan peluang anda untuk mendapatkan tiket meraih masa depan. Meski cukup banyak pendaftar tidak ada salahnya juga ikut mencoba siapa tau kali ini betul-betul tiket buat anda.

Satu kementerian yang sudah pasti akan membuka pendaftaran calon pegawai negeri sipil adalah Kementerian Hukum dan HAM. Bahkan formasi yang diterima jumlah lebih dari sepuluh ribu dan terdiri dari lulusan SLTA dan juga Sarjana. Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia (disingkat Kemenkumham RI) adalah kementerian dalam Pemerintah Indonesia yang membidangi urusan hukum dan hak asasi manusia. Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia berada di bawah dan bertanggung jawab kepada Presiden. Kementerian ini juga membawahi Direktorat Jenderal Pemasyarakatan dan juga Direktorat Jenderal Imigrasi. Kedua Direktorat tersebut seringkali membuka pendaftaran CPNS secara besar-besaran tentu saja melalui Kemenkumham.

logo_kemenkumham

Dan tahun ini akhirnya resmi diumumkan lowongan kerja CPNS Kementerian Hukum dan HAM dengan persyaratan serta tata cara pendaftaran sebagai berikut.

A. Formasi (jumlah = 17.526) :

  • Penjaga Tahanan (SMA / SMK / Sederajat) = 1.400 orang
  • Pembimbing Kemasyarakatan Pertama (S1 Psikologi/Sosiologi/Hukum) = 652 orang
  • Analis Keimigrasian Pertama (S1 Hukum/Sosial Politik/Ekonomi/Akuntansi/Teknik Informatika/Ilmu
  • Komputer/Komunikasi/Sistem Informasi/Teknik Komputer/Sastra Bahasa Asing = 2.278 orang
  • Pemeriksa Keimigrasian Terampil (D3 Akuntansi/Manajemen/Kearsipan/Ilmu Komputer/Sistem
  • Informasi/Manajemen Informatika/Teknik Informatika/Keuangan/Sastra Bahasa Asing) = 30 orang
  • Pemeriksa Merek Pertama (S1 Hukum/Manajemen/Teknik/Humaniora/Farmasi) = 15 orang
  • Pemeriksa Paten Pertama (S1 Kimia/Biologi/Farmasi/Fisika/Teknik Elektro/Teknik MesinTeknik
  • Sipil/Teknologi Pertanian/Teknologi Perikanan/Teknik di bidang International Patent Classificationt (IPC))= 15 orang
  • Analis Kekayaan Intelektual (S1 Seni Rupa/Desain/Teknik/Hukum/Manajemen) = 15 orang
  • Analis Hukum (S1 Hukum) = 136 orang
  • Analis Perlindungan Hak-Hak Sipil dan Hak Asasi Manusia (S1 Hukum/Sosial Politik) = 40 orang
  • Penata Keuangan (S1 Ekonomi Manajemen/Akuntansi/Manajemen Keuangan/Komputerisasi Akuntansi) = 25 orang
  • Kustodian Kekayaan Negara (S1 Ilmu Bisnis dan Manajemen/Sosial Politik/Ekonomi Manajemen/Hukum/Akuntansi) = 20 orang
  • Pengelola Teknologi Informasi (Teknik Informatika/Sistem Informasi/Ilmu Komputer/Teknik Komputer) = 70 orang
  • Dokter Umum Pertama (Dokter Umum) = 33 orang
  • Perawat Pertama (S1 Keperawatan + Ners) = 100 orang
  • Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin Pertama (Kedokteran Spesialis Kulit dan Kelamin) = 1 orang
  • Dokter Spesialis Penyakit Dalam Pertama (Kedokteran Spesialis Penyakit Dalam) = 1 orang
  • Dokter Spesialis Anak Pertama (Kedokteran Spesialis Anak) = 1 orang
  • Dokter Spesialis Ginekologi Pertama (Kedokteran Spesialis Ginekologi) = 1 orang
  • Dokter Spesialis Anastesi Pertama (Kedokteran Spesialis Anastesi) = 1 orang
  • Psikolog Klinis Pertama (S1 Psikologi) = 13 orang
  • Auditor Pertama (S1 Ilmu Hukum/Psikologi/Akuntansi/Administrasi Pendidikan/Teknik Informatika/Ilmu Komputer/Sistem Informasi/Administrasi Negara/Administrasi Bisnis/Administrasi Perpajakan) = 15 orang

B. Persyaratan :

  1. Warga Negara Indonesia
  2. Tidak pernah dipidan dengan pidana penjara berdasarkan putusan pengadilan yang telah berkekuatan hukum tetap karena melakukan tindak pidana dengan pidana penjara dua tahun atau lebih
  3. Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai PNS, anggota TNI/Polri, Pegawai BUMN / BUMD atau diberhentikan dengan tidak hormat sebagai pegawai swasta.
  4. Tidak berkedudukan sebagai CPNS atau PNS, anggota TNI/Polri dan Siswa Sekolah Ikatan Dinas
  5. Tidak menjadi anggota atau pengurus partai politik atau terlibat politik praktis
  6. Memiliki kualifikasi pendidikan sesuai persyaratan jabatan
  7. Sehat Jasmani dan Rohani sesuai dengan jabatan yang dilamar
    Tidak memiliki ketergantungan terhadap narkotika dan obat-obat terlarang atau sejenisnya (Surat Keterangan Bebas Narkoba/NAPZA dari Rumah Sakit Pemerintah setempat yang masih berlaku wajib dilengkapi pada saat pengumuman kelulusan akhir).
  8. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah NKRI
    Bagi Wanita tidak bertato / bekas tato dan tindik / bekas tindik anggota badan lainnya selain di telinga kecuali yang disebabkan oleh ketentuan agama atau adat dan bagi Pria tidak bertato / bekas tato dan tindik / bekas tindik anggota badan lainnya selain di telinga kecuali yang disebabkan oleh ketentuan agama atau adat
    Nilai IPK minimal 2.75 bagi lulusan Kedokteran, Sarjana S1 dan Diploma 3. Sedangkan lulusan SLTA minimal memiliki nilai ijazah rata-rata 7.
  9. Usia minimal 18 tahun dan maksimal 33 tahun untuk Dokter Spesialis/Dokter Umum/Sarjana S1, sedangkan lulusan D-III maksimal 30 tahun dan maksimal 28 tahun untuk lulusan SLTA
  10. Tinggi badan untuk pelamar jabatan Analis Keimigrasian dan Pemeriksa Keimigrasian, Pria minimal 165 cm dan Wanita minimal 158 cm
  11. Tinggi badan untuk pelamar jabatan Penjaga Tahanan, Pria minimal 160 cm dan Wanita minimal 155 cm
  12. Pelamar dengan kualifikasi Pendidikan Diploma III dan SLTA yang mendaftar pada Kantor Wilayah harus sesuai dengan domisili yang tercantum dalam KTP, apabila berbeda maka wajib membuat surat keterangan dari Kelurahan atau Kantor Desa setempat yang menerangkan bahwa yang bersangkutan telah berdomisili minimal 1 tahun pada wilayah tersebut.

C. Tata Cara Pendaftaran :

Pendaftaran CPNS 2017 di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM dilakukan melalui sesitem online dengan mendaftar dan upload dokumen melalui situs resmisscn.bkn.go.id. Informasi selengkapnya terkait tata cara pendaftaran ini bisa anda download di sini.

Jadwa pendaftaran CPNS Kemenkumham 2017 dibuka mulai 1 Agustus 2017 sampai dengan 31 Agustus 2017, Persiapkan Kartu Tanda Penduduk anda karena NIK pada KTP tersebut digunakan untuk mendaftar online.

CATATAN TAMBAHAN :

Seluruh informasi atau pengumuman lengkap lowongan kerja CPNS KEMENKUMHAM tahun 2017 bisa anda download di sini.

DAPATKAN UPDATE INFORMASI LOWONGAN KERJA LEBIH CEPAT DENGAN CARA FOLLOW AKUN INSTAGRAM @KOMPASKERJA dan SUBSCRIBE CHANNEL YOUTUBE KOMPASKERJAcom

Semoga info lowongan kerjai bermanfaat buat banyak orang dan perlu anda ketahui penerimaan CPNS tahun ini melalui jalur umum, semoga ini awal dari keberhasilan anda !