
Lowongan Kerja Bank Mega Syariah Pendidikan Minimal D3 Semua Jurusan Penempatan Cabang Seluruh Indonesia
July 25, 2024KOMPASKERJA.com – Lowongan Kerja Bank Mega Syariah Pendidikan Minimal D3 Semua Jurusan Penempatan Cabang Seluruh Indonesia menjadi salah satu yang dapat anda pilih di bulan ini. Bagi sobat yang cocok dengan pekerjaan di dunia perbankan, tentu saja ini adalah pilihan tepat untu anda. Sudah pernah berkarir di bank? Atau mungkin anda baru saja ingin memulai karir, itu hal yang bagus untuk kemajuan karir anda.
Sejarah singkat Bank Mega Syariah yang perlu sobat kompaskerja.com ketahui. Pada awalnya dikenal sebagai PT Bank Umum Tugu (Bank Tugu), yaitu bank umum yang didirikan pada 14 Juli 1990 kemudian diakuisisi oleh PT Mega Corpora(d/h Para Group) melalui PT Mega Corpora (d/h PT Para Global Investindo) dan PT Para Rekan Investama pada 2001. Akuisisi ini diikuti dengan perubahan kegiatan usaha pada tanggal 27 Juli 2004 yang semula bank umum konvensional menjadi bank umum syariah dengan nama PT Bank Syariah Mega Indonesia (BSMI) serta dilakukan perubahan logo untuk meningkatkan citranya di masyarakat sebagai lembaga keuangan syariah yang terpercaya. Pada tanggal 25 Agustus 2004, BSMI resmi beroperasi. Hampir tiga tahun kemudian, pada 7 November 2007, pemegang saham memutuskan untuk melakukan perubahan logo BSMI sehingga lebih menunjukkan identitas sebagai bagian dari grup Mega Corpora. Sejak 2 November 2010 hingga saat ini, bank dikenal sebagai PT Bank Mega Syariah. Sejak 16 Oktober 2008, Bank Mega Syariah telah memperoleh ijin untuk beroperasi sebagai bank devisa. Dengan status tersebut, bank dapat melakukan transaksi devisa dan terlibat dalam perdagangan internasional. Artinya, status itu juga telah memperluas jangkauan bisnis bank, sehingga tidak hanya menjangkau ranah domestik, tetapi juga ranah internasional. Strategi perluasan pasar dan status bank devisa itu akhirnya semakin memantapkan posisi Bank Mega Syariah sebagai salah satu bank umum syariah terdepan di Indonesia.
LOWONGAN KERJA BANK MEGA SYARIAH
Saatnya jadi bagian dari BMS sebagai Tunas Bank Mega Syariah dengan penempatan di Cabang Seluruh Indonesia.
Kualifikasi :
- Pendidikan min D3 semua jurusan
- Berpenampilan menarik dengan tinggi dan berat badan proposional
- Mampu berkomunikasi dengan baik
- Tertarik dengan dunia perbankan
- Bersedia ditempatkan di seluruh cabang wilayah kota seleksi
- Mampu membangun kerja sama dalam tim untuk mencapai target yang sudah ditentukan.
Deskripsi pekerjaan :
- Untuk kamu yang baru mau belajar bekerja secara Iangsung saat baru lulus kuliah, TunasBMS jawabannya!
- Apa keistimewaan jadi TunasBMS
- Pelatihan intensif
- Uang saku & kenaikan uang saku setiap tahun
- Benefit seperti THR, JKK, JKM, BPJS Kesehatan dan hak cuti
TATA CARA LAMARAN
Bagi sobat kompaskerja.com yang tertarik bekerja di Bank Mega Syariah dan memenuhi syarat untuk melamar pada posisi tersebut di atas, silahkan daftarkan diri anda melalui link berikut: tinyurl.com/bmshiring2024
Catatan Penting !
– Hati-hati terhadap modus penipuan. Bank Mega Syariah tidak pernah memungut biaya apapun dalam proses seleksi.