Lowongan Kerja Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan

Lowongan Kerja Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan

July 15, 2017 Off By kompaskerja

KOMPASKERJA.com – Kementrian yang memiliki wilayah kerja terluas memiliki pegawai terbanyak dan anggaran paling tinggi jumlahnya dalam APBN adalah kementrian Pendidikan dan Kebudayaan, hampir setiap dilakukannya penerimaan CPNS oleh pemerintah jarang kita dengar Kemdikbud tak turut serta. Tahun ini Kemdikbud kembali melakukan perekrutan CPNS untuk semua anak bangsa yang berbakat.

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia yang juga sering disingkat Kemdikbud yaitu kementerian dalam Pemerintah Indonesia yang menyelenggarakan urusan di bidang pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar, pendidikan menengah, dan pendidikan masyarakat, serta pengelolaan kebudayaan. Kementerian ini berada di bawah dan bertanggung jawab kepada Presiden. Dahulu kementerian ini juga mengurusi pendidikan tinggi yang kini telah dipisah dan menjadi Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi. Pemisahan tersebut tentu saja untuk mendorong pendidikan negara kita semakin cepat mencapai tujuan yang dicita-citakan demi kemajuan bangsa.

logo_kemdikbud

Dalam rangka mempersiapkan calon pengganti guru dan tenaga kependidikan sekolah Indonesia di luar negeri, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI (Kemendikbud) membuka kesempatan untuk mengisi lowongan kerja menjadi tenaga kependidikan dengan persyaratan lengkap sebagai berikut.

Jurusan yang diterima :

  • Bahasa Indonesia
  • Bahasa Inggris
  • Ilmu Pengetahuan Alam
  • Ilmu Pengetahuan Sosial
  • Guru kelas
  • Seni Budaya
  • Matematika
  • Pendidikan Jasmani dan Kesehatan
  • Taman kanak-kanak (PAUD)
  • Pendidikan Agama Islam

Persyaratan Umum :

  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Berusia maksimal 40 tahun pada tanggal 1 Januari 2017
  • Sehat jasmani, rohani dan bebas Narkoba
  • Berkelakuan baik dan tidak pernah dihukum penjara atau kurungan berdasarkan putusan pengadilan yang memiliki kekuatan hukum tetap
  • Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai
  • PNS/Anggota TNI/POLRI atau diberhentikan tidak hormat sebagai pegawai swasta
  • Tidak sedang menjalani perjanjian/kontrak kerja/ikatan dinas pada instansi pemerintah
  • Mampu mengajar multi subyek.

Persyaratan khusus:

  • Berijazah minimal S1 sesuai bidang yang dibutuhkan dengan IPK minimal 2,75
  • Memiliki sertifikat profesi pendidik
  • Memiliki hasil uji kompetensi guru
  • Memiliki nomor unik pendidik dan tenaga kependidikan
  • Memiliki pengalaman mengajar minimal lima tahun pada bidang yang dilamar
  • Memiliki SK Inpassing/Penyetaraan golongan
  • Khusus pelamar tata usaha memiliki pengalaman bekerja minimal 5 tahun pada bidang tata usaha atau administrasi perkantoran
  • TOEFL Score minimal 450 atau IELTS 5.0. Khusus calon guru Sekolah Indonesia Cairo dan Sekolah Indonesia
  • Riyadh diutamakan yang bisa berbahasa Arab
  • Diutamakan memiliki sertifikat/penghargaan tingkat nasional sebagai keterampilan tambahan selain mengajar.

Pelamar yang lolos akan ditempati di sekolah Indonesia luar negeri berikut ini:

  1. Sekolah Indonesia Cairo
  2. Sekolah Indonesia Den Haag
  3. Sekolah Indonesia Kuala Lumpur
  4. Sekolah Indonesia Singapura
  5. Sekolah Indonesia Davao
  6. Sekolah Indonesia Tokyo
  7. Sekolah Indonesia Bangkok
  8. Sekolah Indonesia Riyadh
  9. Sekolah Indonesia Kinabalu

CATATAN TAMBAHAN :

  1. Bersatus Warga Negara Indonesia (WNI)
  2. Penempatan akan diutamakan sesuai dengan provinsi penugasan yang tertera pada KTP. Bersedia ditempatkan di Kab/Kota pada provinsi penugasan sesuai KTP
  3. Tidak sedang terikat kerja di instansi/perusahaan lain selama masa kerja sebagai Penggiat Budaya
  4. Pendidikan minimal S-1 semua jurusan
  5. IPK minimal 2.75 dari skala 4.00
  6. Usia antara 25 s.d 40 tahun (per 30 April 2017)
  7. Memiliki Smartphone yang dilengkapi fitur GPS dan mampu mengoperasionalkan komputer
  8. Memiliki pengalaman berorganisasi di bidang kebudayaan
  9. Memiliki SIM C dan sepeda motor
  10. Menjadi peserta BPJS aktif
  11. Memiliki akun email aktif
  12. Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) yang dikeluarkan oleh pihak yang berwajib/POLRI yang masih berlaku
  13. Surat keterangan sehat jasmani, rohani, dan bebas narkoba dari rumah sakit dan
  14. Surat Pernyataan Keaslian Dokumen bermaterai Rp 6.000,00 yang menyatakan bahwa semua dokumen yang dikirimkan benar adanya dan dapat dipertanggungjawabkan.

rekomendasi dari KOMPASKERJA.com !

Bagi yang ingin mengikuti tes TOEFL online bersertifikat, silahkan baca informasinya di INDOTOEFL.COM

TATA CARA PENDAFTARAN :

Calon pelamar wajib mengisi Formulir Pendaftaran Calon Guru SILN bagi Non-PNS pada link pendafatran berikut ini: http://gg.gg/seleksi-gtksiln-2017 pada tanggal 19 Juli 2017. Pelamar diharap TIDAK mengirimkan berkas apa pun pada tahapan ini kepada Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI. Kelengkapan berkas persyaratan diperlukan bagi yang telah dinyatakan lulus seleksi tahap kualifikasi.

DAPATKAN UPDATE INFORMASI LOWONGAN KERJA LEBIH CEPAT DENGAN CARA FOLLOW AKUN INSTAGRAM @KOMPASKERJA dan SUBSCRIBE CHANNEL YOUTUBE KOMPASKERJAcom

Diharap informasi ini memudahkan anda untuk melakukan proses pendaftaran dan sebarkan juga info lowongan kerja ini, update terus info lowongan kerja di KOMPASKERJA.com !